Saturday, October 21, 2017

Menerapkan Gaya Hidup Sehat Agar Terhindar Dari Penyakit

Kesehatan merupakan hal yang sangat penting, karena dengan tubuh yang sehat kita bisa melakukan berbagai macam aktivitas sehari-hari. Bayangkan jika kita sakit, tentu ruang gerak kita akan sangat terbatas. Janganakan untuk bergerak secara leluasa, ketika kita sakit makanan pun akan terbatas karena makanan-makanan yang tidak boleh dikonsumsi saat kita menderita penyakit tertentu.



 Untuk sehat sebenarnya tidak perlu biaya mahal karena kita bisa menerapkan tips kesehatan wanita dengan hal-hal yang sederhana dan bisa kita lakukan setiap harinya. Justru ketika kita sakit akibat tidak bisa menjaga kesehatan dengan baik, akan banyak biaya yang dikeluarkan untuk pengobatan, terlebih jika penyakitnya tergolong penyakit yang berbahaya seperti kanker dan juga penyakit jantung. Agar terlindung dari berbagai penyakit yang bisa menyerang kapan saja, sebaiknya kita memperhatikan hal-hal dibawah ini :


Menghindari kebiasaan buruk


Banyak kebiasaan yang sering dilakukan setiap harinya yang bisa menyebabkan gangguan terhadap tubuh kita. Meskipun saat ini anda belum merasakan dampak apapun dari kebiasaan buruk yang dilakukan, tapi cepat atau lambat anda pasti akan merasakannya. Kebiasaan buruk yang sering dilakukan oleh banyak orang dan seakan sudah menjadi hal yang lumrah adalah kebiasaan merokok, meminum alkohol, begadang, dan mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung kolesterol jahat.

Mengontrol stress


Salah satu hal yang tidak bisa terhindarkan adalah stress. Kondisi stress dapat muncul ketika tekanan yang menimpa diri kita cukup berat. Apalagi pekerjaan atau aktivitas kita setiap harinya memiliki intenritas yang tinggi yang memerlukan konsentrasi tinggi. Jika kondisi tersebut berlangsung lama akan berdampak buruk terhadap kesehatan.  Untuk mengontrol dan mengelola stress sebaiknya kita meluangkan waktu sekali untuk refreshing atau sekedar relaksasi.

Istirahat yang cukup


Gaya hidup sehat selanjutnya yang mesti dilakukan adalah istirahat yang cukup. Menurut para ahli minimal istirahat dalam keadaan tidur itu minimal 8 jam sehari. Dengan istirahat yang cukup, tubuh kita akan lebih segar dan pikiran pun tidak akan mudah stress dan kolesterol normal. Orang yang kurang istirahat biasanya akan mudah lemas dan mudah terserang penyakit.

1 comment: