Kamu yang ingin mahir bahasa Inggris tapi kemampuan nol. Bisa mengikuti pelajaran bahasa inggris untuk pemula. Di tempat ini akan diajarkan bahasa Inggris langsung dari ahlinya. Sehingga penggunaan tata bahasa tidak akan salah.
Kamu akan diajarkan memahami Grammar atau tata bahasa Inggris yang benar. Selanjutnya kamu akan dilatih berbicara menggunakan bahasa Inggris, berlatih artikulasi huruf agar tidak kaku. Di dalam kelas kamu juga dilatih menulis dan membaca dengan benar.
Sehingga saat berdiskusi dalam kelas kamu mampu mengambil bagian. Mengekspresikan diri menyampaikan maksud dengan benar. Seperti saat berada di dunia kerja. Kamu juga akan mampu membuat laporan, email dan karangan menggunakan kosa kata Inggris yang baik dan benar.
Di EF terdapat 16 level belajar bahasa Inggris. Mulai dari kelas pemula hingga mahir. Pada tahap pemula kamu akan diajarkan cara komunikasi umum. Belajar cara memperkenalkan diri, memperkenalkan pekerjaan dan gambaran umum mengenai pekerjaan kamu.
Kami juga akan diajarkan bahasa Inggris untuk pergaulan sehari-hari. Cara membawakan belanjaan, pakaian dan makanan. Kamu juga akan diajarkan memahami petunjuk arah yang sederhana.
Begitu banyak kelebihan yang ditawarkan pasti membuat kamu berfikir berapa biaya kursus di EF? Biaya kursus dibayarkan per tingkat/ term. Satu tingkat berlangsung 8 Minggu. Sekali pertemuan berlangsung 2 jam, dengan durasi 2 kali seminggu. Jika kamu membayar untuk beberapa term sekaligus, kamu akan mendapatkan potongan harga.
Selanjutnya kamu bisa merencanakan meningkatkan kemampuan bahasa Inggris. Ada berbagai kelas lainnya yang bisa menjadi pilihan. Seperti kelas persiapan toefl, yang menjadi syarat untuk melanjutkan pendidikan maupun bekerja di perusahaan asing.
Tidak ada kata terlambat untuk belajar. Dimanapun posisimu saat ini, meningkatkan kemampuan bahasa Inggris bukan hal yang salah. Dengan mahir berbahasa Inggris, banyak peluang bisa kamu dapatkan. Selamat belajar.
No comments:
Post a Comment