Wednesday, February 26, 2020

7 Tempat Wisata Jombang Terbaru 2020 yang Menarik

Kalau kamu kebetulan tinggal di wilayah Jombang dan sekitarnya, dan kebetulan sudah mulai merasa bosan dengan objek wisata yang itu-itu saja. Kamu bisa mencoba mengunjungi 7 tempat wisata Jombang terbaru 2020 yang menarik berikut ini.

Objek wisata terbaru di Kabupaten Jombang



Berbagai pilihan tempat rekreasi yang akan kami sebutkan berikut ini sebagian besar adalah objek wisata alam dan beberapa diantaranya merupakan destinasi wisata religi yang cukup populer dan terkenal beberapa tahun belakangan.

1. Jombang Car Free Day di Jalan Wachid Hasyim


Tempat Wisata di Jombang Car Free Day dan Kebon Rojo
Jombang Car Free Day di Kebon Rojo

Kita mulai dari yang pertama yaitu Car Free Day, yang diadakan di sepanjang Jalan Wahid Hasyim. Mulai dari Tugu Ringin Contong hingga bagian timur dekat jomplangan atau rel kereta api.

Jombang Car Free Day merupakan alternatif wisata akhir pekan yang cukup menarik meskipun hanya berlangsung beberapa jam saja. Saya katakan menarik karena, selain berada di pusat kota, tempat wisata ini tidak hanya cocok untuk anak-anak tapi juga orang dewasa.

Selain bisa menikmati suasana Jombang yang yang bebas dari kendaraan bermotor roda dua serta roda empat, kita juga bisa menikmati aneka rupa kuliner yang dijajakan oleh para pedagang di tempat ini.

Para penjaja makanan mengambil tempat di sisi kiri dan kanan Jln Wachid Hasyim. Mereka mengisi bagian bahu jalan dengan menggunakan gerobak dan berbagai peralatan jualan lainnya.

Suasana Terbaru di Jombang Car Free Day
Suasana Jombang Car Free Day Februari 2020

Jadi bisa dikatakan, selain cocok dijadikan sebagai tempat wisata sekaligus berolahraga (jalan-jalan), Car Free Day Jombang juga cocok dijadikan sebagai tujuan destinasi wisata kuliner dan wisata belanja.

Jika kamu tertarik untuk datang ke salah satu tempat wisata Jombang terbaru ini, sebaiknya bangun lebih awal di pagi hari. Karena, Car Free Day dimulai pukul 5.30 dan diakhiri pukul 8.30 pagi.

2. Tempat wisata Kandang Sapi Wonosalam

Wisata Edukasi Kandang Sapi Wonosalam
Wisata Edukasi di KANSA (Kandang Sapi) Wonosalam


Berpindah ke kecamatan Wonosalam, di wilayah ini ada banyak tempat wisata baru yang dibuka. Dan, salah satunya adalah Wisata Kandang Sapi yang biasa disingkat KANSA. Objek wisata ini dinamakan Kandang Sapi karena menawarkan wisata edukasi dengan tema peternakan yang disajikan secara modern yang dipadukan dengan Waterboom Mini dan Cafe/Resto.

Selain bisa menikmati wahana air yang menyenangkan serta belajar bagaimana cara beternak, di tempat wisata Kandang Sapi Wonosalam ini juga tersedia aneka rupa kuliner yang enak. Bukan itu saja, pemandangan alam di area wisata juga cukup menakjubkan.

Kolam Anak di KANSA Wonosalam
Kolam Anak di KANSA

Saya pikir, ini merupakan salah satu objek wisata terbaik yang ada di Wonosalam, yang dikemas secara modern dan profesional. Tidak hanya karena wahana permainan yang ditawarkan, tapi juga karena pemandangannya yang sangat mengesankan.

Jika berminat, tempat wisata ini cocok dijadikan sebagai destinasi refreshing untuk kamu maupun keluarga. Tidak perlu khawatir, karena harga tiket masuk Wisata Kandang Sapi Wonosalam relatif terjangkau, hanya Rp15.000 per orang pada hari-hari biasa. Dan Rp20.000 di akhir pekan atau hari-hari libur nasional.

3. Banyu Mili Wonosalam


Danau Buatan di Wisata Banyu Mili Wonosalam
Danau di Objek Wisata Banyu Mili - Wonosalam

Lebih dikenal dengan sebutan ‘Eco Wisata Banyu Mili’ ini adalah salah satu destinasi wisata terbaru di Jombang lainnya yang cukup menarik. Berlokasi di wilayah Wonosalam yang udaranya sangat sejuk dan punya pemandangan alam sangat indah.

Sejak dahulu, Wonosalam memang dikenal sebagai salah satu tujuan wisata alam. Sekalipun tidak mampir ke objek wisata, kamu tetap bisa merasa senang jika jalan-jalan di kecamatan Wonosalam. Pasalnya, di sepanjang jalan akan kita jumpai pemandangan alam yang indah dengan udara yang segar serta suhu yang sejuk.

Kembali kita ngomongin soal Eco Wisata Banyu Mili. Di sini, daya tarik utamanya adalah keindahan pemandangan alam berupa perbukitan serta tempat wisata buatan seperti danau yang berisi perahu-perahu di samping rumah Hobbit yang dapat dijadikan sebagai latar belakang swa-foto.

Rumah Hobit di Banyu Mili
Rumah Hobit Banyu Mili

Harga tiket masuk Eco wisata Banyu Mili hanya Rp5.000 per orang. Sebuah harga yang sangat terjangkau bukan?

Di tempat wisata ini, terdapat juga sungai kecil yang airnya selalu mengalir, namun tidak terlalu deras. Kerap kali, pengunjung yang datang ke wisata Banyu Mili sengaja duduk-duduk di antara bebatuan yang ada di sungai.

Duduk-duduk di atas bebatuan sambil merendam kaki di air yang dingin yang mengalir sembari menikmati suasana alam yang asri dan udara yang bersih, akan membuat pengalaman wisatamu ke Banyu Mili terasa lebih berkesan dan pasti bisa membuat jiwamu merasa lebih tentram.

4. Museum Islam Indonesia Hasyim Asy'ari


Museum Islam Indonesia Hasyim Asy'ari di Tebu Ireng
Museum Islam Indonesia Hasyim Asy'ari di Tebu Ireng

Jika kamu menginginkan sebuah objek wisata yang bisa memberikan banyak kesenangan sekaligus dimanfaatkan untuk menambah pengetahuan. Jangan lewatkan berkunjung ke Museum Islam Indonesia Hasyim Asy'ari yang diresmikan pada tahun 2018 lalu oleh Presiden Joko Widodo.

Museum Islam Indonesia ini berada di wilayah Pondok Pesantren Tebuireng. Tepatnya di belakang SMP A. Wahid Hasyim atau dekat dengan lokasi parkir makam Gus Dur.

Bangunan berbentuk kerucut atau piramida ini terdiri atas 5 lantai terlihat sangat unik dan menarik. Begitu juga dengan isi di dalamnya yang juga tidak kalah menarik.

Masuk ke dalam museum Islam Indonesia. Kita akan dibuat takjub dengan berbagai literatur mengenai sejarah masuknya Islam ke Indonesia. Di sini, selain bisa belajar dari buku-buku yang tersedia di perpustakaan, kita juga bisa mengetahui sejarah dan perkembangan Islam di Indonesia melalui panel hingga foto-foto yang terpajang dan tertata rapi.

5. Taman Kebon Ratu adalah tempat wisata gratis terbaru di Jombang


Objek Wisata Kebon Ratu Jombang
Rumah Hijau di Kebon Ratu Jombang

Taman Kebon Ratu yang lokasinya dekat dengan terminal Kepuhsari Jombang merupakan alternatif destinasi wisata akhir pekan selain alun-alun dan Jombang Car Free Day yang ada di Jalan Wahid Hasyim.

Di taman ini, selain bisa menikmati pemandangan yang hijau dan segar, juga terdapat banyak selfie spots serta area bermain untuk anak-anak. Karena itulah, taman ini bisa menjadi alternatif terbaik untuk dikunjungi pada hari minggu atau di hari-hari libur nasional. Baik sendiri maupun bersama anak-anak serta keluarga untuk piknik dan rekreasi.

Jika datang ke sini, jangan ragu-ragu untuk membawa tikar atau alas sebagai tempat duduk serta makanan jika tidak ingin membeli. Namun, jika membawa makanan sendiri terlalu merepotkan, kamu tak perlu khawatir. Pasalnya, di sekitar tempat ini banyak sekali penjajah makanan dan minuman yang dapat kamu jumpai.

6. Taman Ponggok Banjarsari


Rekreasi ke Taman Ponggok Banjarsari
Taman Bunga Ponggok Banjarsari

Di Jombang, tidak banyak kita temukan destinasi wisata yang cantik dan penuh dengan bunga warna-warni. Jikalaupun ada, itu adalah Taman Ponggok Banjarsari yang ada di Kecamatan Bandar Kedungmulyo.

Di tempat ini, tumbuh subur bunga-bunga lokal yang cantik, mulai dari bunga matahari, bunga marigold atau bunga gumitir, hingga aneka rupa tanaman pangan.

Tidak hanya ditanam secara sembarangan, berbagai bunga dan yang ada di taman ini ditanam dan diatur sedemikian rupa hingga menghasilkan pemandangan yang tampak elok serta menakjubkan. Terlebih, jika kita menyaksikannya dari ketinggian (menara pandang).

Taman Bunga Ponggok Banjarsari Kecamatan Bandar Kedungmulyo
Taman Bunga

Di taman seluas 5 hektar ini, terdapat sebuah tower setinggi 3 meter yang bisa kita manfaatkan untuk menyapukan pandangan ke sekeliling taman dan untuk mendapatkan view yang lebih dramatis serta menarik.

Menyaksikan taman ini dari ketinggian akan membuat kita merasa takjub dan sadar betapa indahnya objek wisata terbaru di Jombang ini.

7. Villa Kampoeng Djawi Wonosalam


Menginap di Villa Kampoeng Djawi Wonosalam
Villa Kampoeng Djawi Wonosalam

Menginap atau sekedar berekreasi dan melakukan berbagai aktivitas menarik seperti outbound di alam terbuka yang indah dan sejuk adalah kegiatan yang pasti tidak ingin kamu lewatkan, bukan?

Menyaksikan sawah-sawah yang dipenuhi padi yang tumbuh subur, menyaksikan bukit-bukit yang hijau, hingga menikmati udara sejuk yang cenderung dingin, salah satunya bisa kamu dapatkan jika menginap di Villa Kampoeng Djawi.

Vila yang berlokasi di Dusun Gondang, Desa Carangwulung, kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang ini berjarak sekitar 2 km dari objek wisata Banyu Mili. Dan, dekat juga dari tempat wisata Grojogan Selo Gonggo (GSG).

Sesuai dengan namanya, ini adalah villa atau penginapan yang bisa kamu tuju untuk mengisi liburan akhir pekan atau cuti panjang di wilayah yang tenang dan sejuk.

Villa yang didesain dengan corak jawa dan khas pedesaan ini merupakan salah satu pilihan tempat menginap terbaik di Jombang. Terutama jika kamu mendambakan sebuah villa yang dikelola secara profesional, menawarkan suasana yang tenang, hingga pemandangan yang indah.

Jika tidak ingin menginap, tidak mengapa. Karena Kampoeng Djawi juga dibuka untuk kunjungan wisata. Di tempat ini, terdapat sebuah kolam dengan pemandangan yang menakjubkan layaknya reset atau hotel-hotel yang ada di Ubud Bali.

Pemandangan di Villa Kampoeng Djawi Wonosalam Jombang
Kolam Renang di Kampoeng Djawi

Jika datang untuk berwisata, biaya atau harga tiket masuk Villa Kampoeng Djawi sekitar Rp50.000 per orang. Jika menginap, tarif yang ditawarkan berada pada kisaran angka Rp300.000 dengan beberapa pilihan paket menginap antara 24 s/d 29 jam.

Selain kolam renang dan penginapan, di tempat ini juga terdapat sarana outbound, reflection track, wahana permainan flying fox, lokasi arung jeram, hingga peralatan permainan paint-ball.

Itulah beberapa destinasi wisata menarik di Kabupaten Jombang yang bisa kamu pilih sebagai tujuan rekreasi atau wisata untuk mengisi liburan. Tempat wisata Jombang terbaru 2020 tersebut sebagian besar berada di kecamatan Wonosalam. Karena memang, kecamatan yang berada di kaki Gunung Arjuno ini didukung pemandangan alam yang indah. Akses menuju kesana, saat ini juga sudah mulai dibenahi sehingga lebih lancar dan lebih layak. Jika berkunjung ke Wonosalam, bagi kamu para pecinta buah durian, jangan lewatkan berbelanja durian dan berbagai buah-buahan lokal di pasar buah Wonosalam.

No comments:

Post a Comment